Pengunjung Website

Tingkatkan Kebugaran Jasmani, Prajurit Kosek II Gelar Senam dan Olahraga Rutin

TNI AU. Untuk menjaga kebugaran jasmani dan meningkatkan kesiapsiagaan, para prajurit Komando Sektor II melaksanakan senam dan olahraga secara rutin. Kegiatan ini menjadi salah satu program pembinaan fisik yang bertujuan untuk menjaga kesehatan serta meningkatkan daya tahan tubuh prajurit.

 

Kegiatan dimulai dengan senam pemanasan yang dipandu oleh Kasibinjas Kosek II diikuti dengan berbagai latihan fisik, seperti lari, push-up dan sit-up. Senam rutin ini diharapkan mampu menjaga kebugaran fisik dan mental para prajurit, mengingat tantangan tugas yang memerlukan stamina prima dan fokus tinggi.

 

"Senam dan olahraga rutin ini bukan hanya untuk kesehatan fisik, tetapi juga untuk menjaga mental para prajurit agar tetap bugar dalam menjalankan tugas. Kebugaran jasmani sangat penting bagi kami untuk menghadapi tugas yang menuntut ketangguhan fisik dan mental," ujar Komandan Kosek II.

 

Selain senam dan latihan fisik, Kosek II juga menyiapkan fasilitas olahraga seperti lapangan voli, bulutangkis dan area fitness. Fasilitas ini dapat dimanfaatkan oleh prajurit setelah jam kerja sebagai bagian dari pola hidup sehat yang didukung satuan.

 

Dengan kegiatan rutin ini, diharapkan para prajurit Kosek II tidak hanya memiliki kemampuan bertugas yang optimal, tetapi juga bisa menjaga kesehatan dan keseimbangan hidup, sehingga selalu siap sedia dalam melaksanakan tugas negara.