TNI AU. Komandan Lanud Sutan Sjahrir Kolonel Nav Sani Salman Nuryadin memimpin acara serah terima jabatan Kepala Dinas Personel (Kadispers) Lanud Sut dari Letkol Adm Aliyus, S.E., M.M, kepada penggantinya Letkol Adm Akhmad Yani, A.md., yang dilaksanakan di Ruang Crew Room Disops Lanud Sut Padang. Jumat, (17/5/2024).
Berdasarkan Skep Kasau Nomor Kep/9-PKS/IV/2024 Tanggal 23 April 2024 tentang Pemberhentian dan Pengangkatan dalam jabatan di lingkungan TNI Angkatan Udara, Letkol Adm Akhmad Yani, A.md., menempati jabatan baru sebagai Kadispers Lanud SUT. Selanjutnya, Letkol Adm Aliyus, S.E., M.M, akan menempati jabatan sebagai Kasitanharhor subdistanhorvet diswatpersau Mabesau Jakarta.
Diketahui Letkol Adm Akhmad Yani, A.Md., adalah lulusan PAPK TNI tahun 1998 dengan jabatan sebelumnya sebagai Pabandyabinpers Spers Kosek I Medan.
Danlanud SUT Kolonel Nav Sani Salman Nuryadin mengatakan dalam sambutannya, Serah terima jabatan dalam lingkungan TNI Angkatan Udara merupakan bagian dari dinamika organisasi yang terus bergerak maju. Hal ini bertujuan untuk penyegaran, Peningkatan kinerja, serta pengembangan karier para perwira, dalam rangka mendukung tugas pokok TNI Angkatan Udara secara optimal.
Lebih lanjut Danlanud berikan Apresiasi kepada Kadispers lama dan ucapan selamat datang kepada Kadispers Baru.
"Saya ingin menyampaikan apresiasi yang setinggi-tingginya dan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada Letkol Adm Aliyus, S.E., M.M., atas dedikasi, loyalitas, dan pengabdiannya selama menjabat sebagai kadispers Lanud SUT", ungkapnya.
"Saya ucapkan selamat datang dan selamat bertugas kepada Letkol Adm Akhmad Yani, A.Md., sebagai Kadispers yang baru. Saya yakin dengan bekal pengalaman dan kompetensi yang saudara miliki, saudara akan mampu melaksanakan tugas dan tanggung Jawab yang diemban dengan baik." Sambungnya.
Komandan juga berharap, kepada Kadispers yang baru untuk dapat melanjutkan dan sekaligus meningkatkan pencapaian kinerja yang telah diraih khususnya dibidang pembinaan personel.
"Saya berharap Kadispers yang Baru segera dapat menyesuaikan diri, mengenal lingkungan dan staf, serta meneruskan bahkan meningkatkan apa yang telah dirintis oleh pejabat sebelumnya."
Hadir pada Acara serah terima jabatan Kadispers tersebut Para Kadis, Perwira, perwakilan Bintara, Tamtama dan PNS Lanud Sut.