TNI AU. Selepas pelaksanaan apel pagi, Prajurit Lanud Sultan Iskandar Muda melaksanakan latihan Penanggulangan Huru Hara (PHH) di lapangan Mako Lanud Sultan Iskandar Muda, Kamis (25/1/2024)
Kepala Dinas Operasi Lanud SIM Letkol Pas April Brahmana, S.Pd., menyampaikan Latihan PHH ini dilaksanakan, selain Program Kerja Lanud SIM TW I T.A 2024, juga untuk melatih kesiapan Prajurit Lanud SIM jika diperlukan dalam menghadapi pesta Demokrasi pada bulan Februari nanti.
Latihan PHH ini diberikan materi oleh Prajurit Kompi Senapan C Yonko 469 Kopasgat tentang kekompakan dan kesolidan kelompok dalam menghadapi unjuk rasa yang anarkis, yang dapat mengganggu keamanan dan ketertiban di wilayah Lanud Sultan Iskandar Muda.
Letkol Pas April juga menambahkan lebih baik kita siap tidak dipakai dari pada akan dipakai tapi kita tidak siap.
"jangan membenarkan yang biasa tetapi biasakan benar," tutupnya.
Kegiatan latihan dilaksanakan dengan materi sikap dasar PHH, membentuk formasi bersyaf, paruh lembing, teknik dorongan serta teknik dorongan dengan sabetan kemudian dilanjutkan dengan pelaksanakan materi perubahan formasi, tindakan penghalauan massa, serta drill teknis dan taktis.