TNI AU. Surakarta. Lanud Adi Soemarmo menggelar acara doa bersama yang diikuti oleh seluruh personelnya, baik militer maupun PNS, serta para siswa yang sedang mengikuti pendidikan di Lanud tersebut. Kegiatan doa bersama ini dilaksanakan pada Kamis (7/11/2024), dengan pembagian tempat ibadah sesuai keyakinan masing-masing. Personel yang beragama Islam melaksanakan doa bersama di Masjid Daruttholibin Lanud Adi Soemarmo, sedangkan umat Nasrani dan Hindu melaksanakan di tempat ibadah mereka masing-masing.
Acara ini diadakan dalam rangka menyambut peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-79 Komando Pembinaan Doktrin, Pendidikan, dan Latihan TNI Angkatan Udara (Kodiklatau). Pada tahun ini, HUT Kodiklatau mengusung tema "Dengan Meneladani Semangat Pengabdian Tanpa Pamrih Para Pendahulu, Kodiklatau Siap Mewujudkan TNI AU yang Ampuh untuk TNI yang Prima." Tema ini menjadi inspirasi untuk terus memperkuat semangat pengabdian di lingkungan TNI AU.
Melalui kegiatan ini, seluruh personel Lanud Adi Soemarmo memanjatkan doa agar Allah SWT senantiasa memberikan kelancaran dan kesuksesan dalam setiap tugas yang diemban oleh Kodiklatau. Selain itu, diharapkan seluruh rangkaian peringatan HUT ke-79 Kodiklatau dapat berlangsung dengan aman, sukses, dan lancar.
Acara doa bersama ini dihadiri oleh para pejabat Lanud Adi Soemarmo serta perwira, bintara, tamtama, dan PNS. Kehadiran seluruh unsur personel dalam kegiatan ini menunjukkan kekompakan serta kebersamaan dalam berdoa demi kesuksesan dan kemajuan Kodiklatau. (Pen Lanud Smo).